
Do & Dont(s)
Guidelines
Berisi tentang panduan apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan selama berada di Durmstrang Institute (@DurmstrangInRP).
DAFTAR ISI
Note:
Tekan tombol back pada ponsel untuk kembali ke daftar isi.
1. Rated Content
Rated content adalah salah satu peraturan yang menjadi sorotan. Principal pernah menyampaikan,
"Pantaskah jika kita, sebagai orang-orang berpendidikan, berpakaian, berucap, bertingkah tidak senonoh di lingkungan sekolah?"
Tentu saja tidak!

2. Meminta
Pernah mendengar quotes "Tangan di atas lebih baik dari pada tangan di bawah."?
Meminta boleh saja, apalagi jika memang sudah pernah dijanjikan oleh seseorang. Namun, jangan terus menerus dan dijadikan suatu kebiasaan karena bisa menimbulkan ketidaknyamanan bagi objek yang diminta.
Tak jarang sering keluar pemikiran seperti ini.

Mungkin saat menerima, sering keluar pemikiran seperti ini.

Mungkin terkadang hanya bercanda, tapi pihak yang diminta bisa saja malah merasa risih atau malah terbebani karena sungkan menolak. Berbeda jika seseorang yang menawarkan atau menjanjikan sendiri kepada kita
Seseorang memiliki crystal lebih tentu karena kerja kerasnya sendiri. Kita tidak bisa selamanya bergantung kepada orang lain.
Tips and Trick Mendapat Crystal

3. Akun rp
Twitter memiliki aturan berkaitan tentang akun roleplay/parody. Akun roleplay perlu menunjukkan bahwa akun mereka bukanlah akun asli milik artis yang dimainkan,
Maka
Menambahkan nomor ponsel dan email. Pastikan keduanya sudah terverifikasi.Di himbau untuk mencantumkan keterangan roleplay/parody di bio (#OCRP #RP, dll) atau, bisa mendeklarasikan keterangan akun kalian lewat tweet. Contoh:
'I declare this account is for roleplaying purpose only. This display picture that displayed on my profile is not the real me but (nama faceclaim mu)'.
4. Good Students

ATTITUDE
Attitude adalah sikap, tingkah laku atau perilaku seseorang dalam berinteraksi ataupun berkomunikasi dengan sesama manusia.
Attitude ini memang tidak ada dalam peraturan tertulisnya, tapi sebagaimana kita makhluk sosial, jika ingin diperlakuan dengan baik, kita juga harus memperlakukan orang lain dengan baik juga.
Lalu sikap yang bagaimana, nih, yang harus kalian miliki sebagai murid dari Durmstrang Institute?

Attitude dengan Pengajar dan Karyawan
Attitude yang baik pada pengajar serta karyawan itu penting, ya. Seluruh murid diwajibkan memfollow seluruh staf, itu juga sebenarnya untuk mempermudah murid.
Seperti nanti saat ada kelas, atau pun event dan challenge. Jangan sampai pengajar yang tidak ada hubungannya dengan jurusan kalian, tidak kalian follow. Pasti sewaktu-waktu kalian akan ada satu hal yang membutuhkan mereka.
Lalu, saat memang butuh, baru kalian follow. Apakah itu etis? Seperti datang di saat butuh saja. Itu tidak baik, jadi jangan begitu, ya! Tabu sekali hukumnya.
Lalu, Etika berbicara dengan pengajar dan karyawan juga harus dijaga. Jangan panggil dengan hanya 'nama' saja. Pakailah embel-embel seperti Prof/Sensei/Mister/Miss.

Mengenai Izin tidak dapat hadir kelas, murid diharapkan untuk izin dahulu pada Profs/Sei yang mengajar jika tidak mampu menghadiri kelas, disertai alasan.
Profs/Sei tidak akan melarang karena kepentingan RL memang perlu diutamakan, namun alangkah baiknya untuk izin dulu pada Profs/Sei supaya jelas.


"Kalau cara yang baik memanggil salah seorang anggota WIA, bagaimana?"
Bukan dengan embel-embel prof, atau sensei, bukan juga mr. atau mrs. Tapi memanggilnya dengan cara menyebutkan pangkat dan juga nama
"Bagaimana kita tau pangkatnya?"
Misal @ Raito_Taisho, pangkatnya adalah Taisho. Bisa dilihat dari unamenya.
Attitude dengan sesama murid
"Bagaimana nih attitude yang baik dengan sesama murid?"
Yaitu dengan menumbuhkan sikap saling toleransi.
Toleransi adalah suatu sikap saling menghormati dan menghargai antarkelompok atau antarindividu dalam suatu lingkungan atau dalam lingkup lainnya, termasuk di akademi ini. Sikap toleransi menghindarkan terjadinya diskriminasi sekalipun banyak terdapat kelompok atau golongan yang berbeda dalam suatu kelompok masyarakat.
Contoh :
1. Menghargai pendapat dan/atau pemikiran orang lain yang berbeda dengan kita.
2. Saling tolong-menolong untuk kemanusiaan tanpa memandang apa pun seperti jurusan, grade, asrama, dan lain sebagainya.
Dalam kehidupan kita di sekolah ini, tumbuhnya sikap toleransi menimbulkan hidup yang damai saling berdampingan serta menghindarkan permusuhan. Jadi jangan sampai ada permusuhan di antara kita ya!
Mari belajar untuk membuat pikiran lebih terbuka. Egois boleh, tapi perhatikan keadaan, dan jangan berlebihan.
Attitude recycle
Recycle, dimana kamu adalah seorang murid lama, masuk kembali setelah out/d.o. Tidak salah, kok. Bagus malah, nambah SDM sekolah nih. Kangen-kangenan juga sama mantan, atau temen. Tapi, perlu diingat bahwa masa lalu tidak perlu diumbar.
Intinya, kita harus lebih memperhatikan etiket dan etika dengan orang lain. Ketika kita sebagai individu bagus dan menanamkan sifat sopan santun, tentunya akan dipandang sebagai individu yang baik.
Sama halnya jika kamu berprestasi, pandai dalam segala hal, tetapi attitude nol. Itu kesalahan besar dalam hidup. Sering-seringlah perhatikan sekitar. Bercanda boleh, tapi jangan sampai candaan itu melukai orang lain

5. In Character (IC) dalam DSP
Dalam lingkup DSP segala bentuk RP termasuk IC diperbolehkan, tidak terkecuali bagi RP yang memiliki IC 'bad boys'. Tetapi perlu diingat, meskipun DSP menerima RP dengan IC 'bad boys', bukan berarti sekolah mewajari tindakan tidak baiknya. Sekolah sudah memiliki aturan tersendiri mengenai attitude, dan setiap murid dituntun untuk mengikuti peraturan tersebut.
Bila tidak mengikuti, tentu akan ada konsekuensinya seperti teguran, dsb. Hal tersebut adalah tindakan wajar dari sekolah yang mencoba menertibkan muridnya. Jadi, bagi RP yang bergabung dengan DSP dan memiliki IC bad boys, diharapkan tidak tersinggung, baper, dsb bila sekolah juga melakukan apa yang harus ia lakukan. Intinya anda IC bad boys, kami IC sebagaimana sekolah seharusnya.


6. Block/Unblock - Follow/Unfollow
Tentunya kita pernah merasa kesal pada seseorang hingga tidak ingin melihat orang tersebut di sekitar (re: timeline) kita. Terkadang dengan fitur dibisukan (mute) pun masih kurang puas
Cara terakhir yang mungkin dipilih adalah block/unblock atau unfollow. Namun hal tersebut dilarang keras bagi kalian yang masih aktif berada di lingkungan DSP. Dampaknya, selain membuat yang bersangkutan keluar dari grup yang disambangi bersama, juga menimbulkan kasak-kusuk, ketidaknyamanan bahkan keributan di lingkungan akademi kita.

Lalu, demi mempermudah diri sendiri juga orang lain, siswa diwajibkan untuk mengikuti seluruh warga DSP baik seluruh sub acc, staff, siswa (yang berstatus aktif), dan lain-lain.
Untuk siswa aktif, silahkan cek di following @DSNo. Following akan selalu diusahakan untuk update.
List staff DSP aktif: @DSPSortingKnife
List staff Wynegard aktif (disarankan): @WyneResources.
7. LOCKED ACCOUNT
Murid yang masih berstatus siswa aktif (belum alumni) dihimbau untuk tidak mengunci akunnya.

8. Rules Kelas
Rules kelas adalah peraturan yang wajib dipatuhi didalam kelas. Biasanya, Setiap pengajar mempunyai Rules Kelas sendiri.
Rules kelas ini biasanya dicantumkan di bio (bagian link). Jika memang tidak ada, bisa bertanya kepada pengajar yang bersangkutan atau senior.
"Apa manfaatnya mematuhi Rules Kelas?"
Pengajar tentunya lebih senang ketika peraturan kelasnya diikuti dengan baik. Hal ini bisa berdampak pada reward crystal maupun HOPO, sesuai dengan ketentuan masing-masing pengajar.
Salah satu Rules Kelas yang paling sering digunakan adalah DILARANG OOT. OOT (Out of Topic) adalah membalas mention saat kelas, me-retweet tweet yang tidak berhubungan dengan kelas atau tweet materi lain yang tdaik berhubungan dengan materi kelas. Bisa dibayangkan OOT adalah keadaan dimana pengajar tengah menerangkan namun murid yang diajar justru asyik mengobrol sendiri.
9. Open Follow
Retweet Open Follow dan Pembersihan Timeline dilarang karena akan menganggu suasana timeline alias spam. Selain itu retweet open follow akan menyulitkan kalian untuk berinteraksi, baik dengan sesama siswa maupun staff.
10. RANTS
"Rants itu gimana, sih?"
Rants adalah ketika seorang menunjukkan kekesalan mereka secara vokal, terus menerus. Rants ini sebenarnya sangat mengganggu. Dalam RP, rants yang mengganggu berupa spamming tweet yang isinya marah-marah. Hal ini sebaiknya tidak dilakukan karena akan mericuhi tl.
Erald Sensei pernah mengatakan,



Jadi mari diusahakan ketika badmood untuk tidak rants di timeline atau melakukan hal lain yang sekiranya akan mengganggu kenyamanan di lingkungan DSP. DSNo menyediakan fasilitas untuk menyuarakan unek-unek baik melalui akun official milik DSNo maupun kepada anggotanya secara pribadi agar privasi lebih terjamin.
11. DOUBLE ACCOUNTS
Double account alias memiliki akun lebih dari satu di lingkungan Wynegard (baik dalam satu akademi maupun antarakademi Wynegard) sangat dilarang. Pelaku akan mendapat teguran, konsekuensi yang setimpal dan wajib mengundurkan diri di salah satu akun. Aturan ini bersifat mutlak.

12. MENTION CONFESSION
Regulasi Pengiriman Mention Confess dan Penggunaan Aplikasi Tanya Jawab Pihak Ketiga
Menfess disini menggunakan jasa yang disediakan oleh akun/base penyedia jasa auto tweet. Aplikasi
Tanya Jawab berupa askfm, curiouscat dan aplikasi sejenisnya yang dapat membagikan jawaban ke akun twitter utamanya akun akademi kalian.
Di lingkungan DSP maupun lingkup Wynegard dilarang:
Mengirimkan menfess terror maupun yang memiliki konten menganggu (baik visual maupun teks) melalui jasa penyedia maupun aplikasiMemunculkan (up) konten terror, konten mengganggu dan konten yang sekiranya dapat menimbulkan keresahan umum. Berlaku bagi penerima ataupun siapapun yang masih berstatus aktif di DSP.Dilarang membagikan konten terror/menganggu yang diterima baik melalui likes, retweet, quote retweet. Apabila ingin merespon konten yang diterima di aplikasi, dilarang membagikan ke twitter.Up maupun membagikan konten dianggap sama dengan memunculkan keresahan dan ketidaknyamanan di lingkungan DSP; yang bersangkutan akan mendapat teguran.Bagi pengirim konten terror yang diketahui identitasnya akan mendapat konsekuensi yang setimpal.
Tips:
Blok semua akses akun terror.Matikan fitur anonim pada aplikasi tanya jawab.Filter hal-hal yang ingin dibagikan ke akun akademi kalian.Abaikan; dan refleksi diri.
Mari bersama-sama menciptakan lingkungan DSP yang nyaman dan kondusif!
13. WIN/LOSE DUEL/BATTLE
Win/Lose duel/battle yang dimaksud disini adalah duel /battle terus menerus demi mengejar level secara cepat, tidak memikirkan strategi dan tanpa mencoba mempelajari skill.
Hal ini tidak dianjurkan, apa gunanya Plv/Psl/Xlv tinggi tapi tidak memahami skill? Masih sering salah ketika duel/battle? Tidak bisa menjawab pertanyaan junior mengenai skill?
Jadi usahakan untuk mengutamakan pemahaman skill dulu. Level bisa disusul.


14. TENTANG GRUP DM
Larangan DM Grup Newbie
Pembuatan grup dm newbie dilarang karena akan mengurangi interaksi newbie di tl. Selain berdampak pada kurang akuratnya penempatan asrama, newbie akan jarang mengenal senior-seniornya. Begitu juga sebaliknya, senior tidak akan mengenal newbie jika mereka tidak muncul tl dan hanya bergabung dm angkatan saja.


Leave Grup DM Asrama untuk Alumni
Sekarang terdapat peraturan bagi murid yang sudah lulus atau alumni, supaya meninggalkan grup asrama. Peraturan ini dibuat demi kebaikan bersama. Alumni sebagai murid yang sudah berstatus lulus tidak diperbolehkan turut serta dalam keperluan asrama. Ini karena staff dituntut untuk bersikap netral, tidak memihak asrama manapun apalagi asrama ketika masih menjadi murid dahulu.
Oleh karena itu, alumni pun diwajibkan untuk meninggalkan grup asrama demi menghindari biasme ketika sudah menjadi staff.
15. KRITIK/SARAN dan KELUHAN
Sebagai sekolah yang masih dijalankan oleh manusia, tidak mungkin sistem sekolah akan sempurna. Karena itulah warga sekolah dianjurkan untuk memberi kritik/saran dan keluhan untuk memperbaiki sekolah.
Kritik/Saran dan Keluhan ini sebaiknya disampaikan langsung kepada pihak yang bersangkutan, supaya bisa diurus dengan segera. Atau bisa juga disampaikan kepada dsno, headma/headmiss, supaya bisa dibantu.
Tapi sebelumnya pastikan Kritik/Saran dan Keluhan ini masuk akal.




16. MEMBACA WEBSITE SEKOLAH (WEEBLY)
Sebelum mengirimkan formulir pendaftaran, sudah dianjurkan bagi calon murid untuk membaca weebly supaya memahami sistem DSP. Hal ini ada manfaatnnya, yaitu murid akan mengerti banyak informasi mengenai DSP bahkan sebelum bergabung, bukankah akan sangat berguna?
Membaca weebly tidak memberikan kerugian apapun, malah jutru menambah informasi mengenai sekolah.
Silakan klik Icon untuk menuju Weebly sekolah:

